Bandung, IndoChannel.id – Satgas Covid-19 Bojongloa Kidul gelar operasi pelaksanaan penerapan PPKM Level 4 di wilayah Bojongloa Kidul. Operasi tersebut untuk menekan peyebaran kasus Covid-19 di Bojongloa Kidul.
Kapolsek Bojongloa kidul Kompol Ari Purwantono mengatakan dalam pelaksanaan tersebut melibatkan 8 personil dari Polsek Bojongloa Kidul, 4 Personil dari Koramil 1813/Bojongloa Kidul dan 6 personil Satpol PP dari Kecamatan Bojongloa Kidul .
“Tiga Pilar kecamatan Bojongloa kidul Pelaksanaan Perwal PPKM Level 4 No. 77 tahun 2021,tentang PPKM level 4, di wilkum Polsek Bojongloa Kidul,’ katanya kepada IndoChannel.id, Minggu (1/8/2021).
Ari melanjutkan kegiatan ini dilaksanakan secara mobailing di wilayah hukum Polsek Bojongloa Kidul, melakkukan woro-woro himbauan agar tetap melakukan menerapkan 5M.
“Kegiatan PPKM level 4 serentak dilaksanakan seluruh Polsek Jajaran Polrestabes Bandung, dan khususnya Polsek Bojongloa kidul Polrestabes Bandung kegiatan PPKM Darurat menindaklanjuti inmendagri No. 15 Tahun 2021 dan Perwal No. 77 Tahun 2021 guna percepatan penanganan Covid-19. Dan dilaksanakan bersama 3 (tiga) pilar Kecamatan Bojongloa kidul Maksud dan tujuan kegiatan tersebut untuk mencegah penyebaran dan memutus mata rantai wabah Covid-19 Di Wilayah Hukum Polsek Bojongloa kidul Polrestabes Bandung.” Tutupnya.