
Bandung, IndoChannel.id – Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad) dan para Babinsa Kodam III/Siliwangi mengadakan demonstrasi kemampuan di Sirkuit Motor Cross di Arcamanik, Sindanglaya, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, 2 juni 2023.
Dalam acara tersebut dihadiri oleh Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo.

Keahlian para Prajurit Wanita anggota Kodam III/Siliwangi dan para Babinsa yang berjumlah 105 personel tidak diragukan lagi. Sebelum tampil di lapangan, mereka telah mendapatkan pelatihan langsung dari instruktur Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jawa Barat untuk mengendarai Sepeda Motor (SPM) Trail di medan off-road.
Hal ini dikonfirmasi oleh Kapendam III/Siliwangi, Kolonel Inf Adhe Hansen, setelah melakukan olahraga jalan santai di halaman depan Kantor Pendam III/Siliwangi di Jalan Aceh, Kota Bandung, pada hari Minggu, 4 Juni 2023.
Para pelatih dari IMI turut hadir untuk memberikan coaching clinic tentang sepeda motor trail yang baru diperoleh oleh para Babinsa dengan dukungan dari Menteri Pertahanan pada bulan Maret yang lalu.
Setelah menghadiri acara tersebut, Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo, memberikan arahan kepada para peserta, memotivasi mereka untuk terus melatih diri. Ia mengingatkan bahwa tidak ada prajurit yang hebat, yang ada hanyalah prajurit yang terlatih. Selain itu, para Babinsa diharapkan dapat meningkatkan kemampuan berkendara di medan aspal maupun off-road, sehingga mobilitas mereka dalam tugas pembinaan di desa menjadi lebih optimal.
Pangdam juga menekankan pentingnya Babinsa dan Kowad untuk berpikir ke depan dan terus mengembangkan kemampuan mereka agar dapat menghadapi perkembangan zaman. Di sisi lain, Kowad juga memiliki peran penting dalam menjaga keutuhan keluarga.
“Penting bagi Babinsa untuk meningkatkan keterampilan, kepercayaan diri, dan adaptasi dengan peralatan yang diberikan,” tegas Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo.