26.2 C
Jakarta
Kamis, 28 Maret 2024
BerandaHeadlineKabar Baik! Kuota Internet Gratis Untuk Pelajar Diperpanjang, Ini Cara Mendapatkannya

Kabar Baik! Kuota Internet Gratis Untuk Pelajar Diperpanjang, Ini Cara Mendapatkannya

- Advertisement -

Jakarta, IndoChannel.id – Indonesia harus mengurungkan niatnya lagi untuk melakukan pembelajaran tatap muka bagi pelajar. Hal ini disebabkan karena PPKM Level 4 masih berjalan. Para pelajar pun kembali melakukan pembelajaran secara online.

Melihat hal demikian, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) akan memperpanjang bantuan kuota data internet dan bantuan uang kuliah (UKT) bagi mahasiswa yang terdampak Covid-19.

- Advertisement -

Mendikbud Ristek, Nadiem Makarim menyatakan bahwa bantuan kuota internet ini akan disalurkan secara berkala setiap bulannya pada tanggal 11-15 September, 11-15 Oktober, dan 11-15 November 2021. Kuota bantuan internet berlaku selama 30 hari sejak diterima.

Nadiem menyebut, pihaknya telah menyiapkan dana sebesar Rp 2,6 triliun untuk merealisasikan program bantuan lanjutan kuota data internet ini. Namun, bantuan tersebut bisa diwujudkan mulai September mendatang.

Di tempat terpisah, Menteri Keuangan, Sri Mulyani menuturkan, Kemendikbud Ristek membutuhkan waktu untuk memperbarui data penerima bantuan kuota data internet. Kemendikbud Ristek menunggu hingga peralihan waktu tahun ajaran baru sehingga dapat memperbarui seluruh data siswa yang sudah lulus atau yang melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

“Basis data awal yang dipakai sebelumnya sampai dengan pertengahan tahun 2021 perlu untuk di-update dengan adanya tahun ajaran baru,” jelas Sri dalam konferensi pers online yang digelar pada Rabu, (4/8).

Sri Mulyani memaparkan bahwa total anggaran dan jumlah penerima pada setiap jenjang pun turut dibedakan. Dana sebanyak Rp 88,3 miliar ditujukan untuk memenuhi kuota internet 1,5 juta peserta didik PAUD.

Dana sebesar Rp 1.693 miliar dialokasikan untuk membeli kuota internet ke 20,5 juta siswa yang duduk di jenjang SD, SMP, dan SMA.

Sedangkan, Rp 404,9 miliar lainnya digunakan untuk memenuhi kuota internet ke 3,2 juta mahasiswa dan dosen.

Adapun rincian pembagian kuotanya sebagai berikut:

  1. Untuk siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) akan memperoleh volume kuota sebanyak 7 GB per bulan.
  2. Siswa pendidikan dasar dan menengah akan memperoleh volume kuota sebanyak 10 GB per bulan.
  3. Untuk guru PAUD, jenjang pendidikan dasar dan menengah akan memperoleh 12 GB per bulan.
  4. Untuk mahasiswa dan dosen, akan memperoleh kuota sebanyak 15 GB per bulan.

Dilansir dari laman indonesia.go.id Berikut cara mendaftar untuk menjadi penerima kuota internet gratis:

  1. Calon penerima harus melapor kepada pimpinan satuan pendidikan sebelum masa penyaluran untuk mendapatkan bantuan kuota.
  2. Pimpinan atau operator satuan pendidikan harus mengunggah surat pernyataan tanggung jawab mutlak (SPTJM) untuk nomor yang berubah atau nomor baru pada laman Kemendikbudristek https://vervalponsel.data.kemdikbud.go.id/ atau https://pddikti.kemdikbud.go.id/ (untuk jenjang pendidikan tinggi).

Untuk syarat penerima subsidi kuota internet gratis sesuai Kemendikbudristek yaitu sebagai berikut:

  1. Untuk siswa PAUD, SD, SMP, SMA
  • Terdaftar di sistem dapodik
  • Memiliki nomor ponsel aktif atas nama peserta didik/orang tua/anggota keluarga/wali.
  1. Untuk Mahasiswa
  • Terdaftar di sistem Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti).
  • Berstatus aktif dalam perkuliahan atau sedang menuntaskan gelar ganda (double degree).
  • Memiliki nomor ponsel aktif.
  1. Untuk Tenaga Pendidik PAUD, SD, SMP, SMA
  • Terdaftar di sistem Dapodik dan berstatus aktif.
  • Mempunyai nomor ponsel aktif
  1. Untuk Dosen
  • Terdaftar di sistem PDDikti dan berstatus aktif.
  • Memiliki nomor registrasi NIDN (Nomor Induk Dosen Nasional), NIDK (Nomor Induk Dosen Khusus), atau NUP (Nomor Urut Pendidik).
  • Memiliki nomor ponsel aktif.

Sedangkan untuk mengecek bantuan kuota internet gratis adalah:

  1. Telkomsel melalui call center 188 atau 0807 1811 811
  2. Indosat melalui call center 185
  3. XL melalui website FAQ:xl.co.id/KuotaEdukasi
  4. Axis melalui website FAQ:axis.co.id/kuotaedukasi
  5. Tri atau 3 melalui call center 132 atau 089644000123

Latest news

Related news

- Advertisement -